Wakil Bupati Katingan Hadiri Rakortek Riset dan Inovasi Daerah Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2025
Portal Katingan - Wakil Bupati Katingan Firdaus menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Teknis (Rakortek) Riset dan Inovasi Daerah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Tahun 2025 yang digelar di Aula Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bapperida) Provinsi Kalteng, pada Kamis (13/11/2025).
Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Pelaksana Tugas (Plt.) Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah, Leonard S. Ampung, mewakili Gubernur Kalimantan Tengah H. Sugianto Sabran.
Dalam sambutan Gubernur yang dibacakan Plt. Sekda, disampaikan apresiasi atas keberhasilan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah meraih Penghargaan BRIDA Optimal 2025 dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).
“Saya berharap prestasi ini melecut semangat kita semua. Ini saatnya kita melakukan inovasi dan kreativitas di tengah kondisi APBD yang menurun, agar setiap rupiah yang kita keluarkan menjadi lebih efektif dan efisien,” ujar Plt. Sekda Leonard.
Lebih lanjut, Gubernur melalui Plt. Sekda mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk mengoptimalkan potensi sumber daya alam, warisan budaya, dan kearifan lokal Kalimantan Tengah melalui riset, inovasi, dan kolaborasi lintas sektor, demi kesejahteraan masyarakat.
“Kita tidak boleh hanya menjadi penghasil bahan mentah. Riset dan inovasi merupakan kunci utama agar setiap potensi lokal dapat diolah menjadi produk unggulan daerah yang bernilai ekonomi tinggi serta berkelanjutan,” tambahnya.
Dengan mengusung tema “Penguatan Ekosistem Riset dan Inovasi untuk Akselerasi Produk Unggulan Daerah Kalimantan Tengah Menuju Daya Saing Nasional,” Rakortek kali ini menyoroti pentingnya pengembangan produk herbal dan hasil hutan bukan kayu (HHBK) yang melimpah di Kalimantan Tengah agar memiliki nilai tambah dan standar mutu nasional.
Melalui forum ini, pemerintah daerah diharapkan dapat mendorong hilirisasi produk lokal, penguatan kerja sama dengan lembaga riset dan universitas, serta sertifikasi mutu produk unggulan daerah.
Rakortek diikuti oleh 210 peserta dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi dan Kabupaten/Kota, akademisi, serta perguruan tinggi se-Kalimantan Tengah. Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari BRIN dan Universitas Palangka Raya (UPR).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Deputi Bidang Riset dan Inovasi Daerah (RID) BRIN Yopi, Bupati/Wali Kota se-Kalimantan Tengah atau yang mewakili, serta para Asisten, Staf Ahli Gubernur, Kepala OPD, dan pimpinan perguruan tinggi.
Melalui Rakortek ini, diharapkan lahir rekomendasi strategis dan rencana aksi konkret untuk memperkuat arah kebijakan riset dan inovasi daerah, sehingga manfaatnya dapat dirasakan secara nyata oleh masyarakat Kalimantan Tengah, khususnya dalam peningkatan daya saing dan kesejahteraan masyarakat.


























