Box Layout

HTML Layout
Backgroud Images
Backgroud Pattern
  • PORTAL KATINGAN
blog-img-10

Posted by : DennyPidjath PKP

PEMKAB KATINGAN SERAHKAN BANTUAN UNTUK JEMAAH HAUL ABAH GURU SEKUMPUL

Portal Katingan - Pemerintah Kabupaten Katingan melalui Asisten I Setda Kabupaten Katingan, GHE Doddy, secara simbolis menyerahkan bantuan kepada panitia Rest Area bagi jemaah Haul Abah Guru Sekumpul di Masjid Jami Al-Ghufron, Kasongan, pada Jumat (3/1/2025). Bantuan tersebut bertujuan untuk mendukung kelancaran dan kenyamanan jemaah yang akan mengikuti rangkaian acara Haul Abah Guru Sekumpul di Kabupaten Katingan dan Martapura, Kalimantan Selatan.

Bantuan yang diserahkan oleh GHE Doddy terdiri dari berbagai bahan kebutuhan pokok, antara lain telur, pop mie, air mineral, gula, teh, kopi, sirup, snack, serta paket nasi dan lauk. Semua bantuan ini akan disalurkan ke rest area yang disediakan bagi para jemaah yang akan beristirahat selama perjalanan mereka menuju acara puncak di Martapura pada Minggu, 5 Januari 2025, serta di Kereng Pangi, Kabupaten Katingan, untuk Haul ke-20 Abah Guru Sekumpul yang akan dilaksanakan pada Senin, 13 Januari 2025.

“Bantuan ini kami serahkan sebagai bentuk dukungan dari pemerintah Kabupaten Katingan untuk memastikan kenyamanan para jemaah yang hadir dalam rangkaian acara Haul Abah Guru Sekumpul. Semoga bantuan ini dapat membantu jemaah dalam beristirahat dengan nyaman selama perjalanan,” ujar GHE Doddy.

Selain itu, GHE Doddy juga mengingatkan kepada panitia agar bantuan yang diberikan dapat dikelola dengan baik dan disalurkan sesuai dengan kebutuhan jemaah yang datang. Ia berharap, dengan adanya bantuan ini, para jemaah bisa merasa lebih nyaman dan fokus dalam melaksanakan ibadah dan kegiatan haul dengan khusyuk.

Penyediaan bantuan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah Kabupaten Katingan dalam mendukung acara keagamaan besar ini, serta memastikan kelancaran seluruh kegiatan bagi masyarakat dan jemaah yang datang dari berbagai daerah. (Rin & Den)